IKLAN

April 18, 2024

LOMBOK HIJAU NEWS

Independen Kritis dan Edukatif

Evaluasi  DAK fisik 2021 dan Persiapan pelaksanaan DAK fisik 2022

2 min read

Tanjung, –Sekertaris Bappeda Kabupaten Lombok Utara, Gatot Sugihartono. ST., pimpin rapat evaluasi  DAK fisik 2021 dan persiapan pelaksanaan DAK fisik 2022 dalam melaksanakan amanat Peraturan Prisiden RI Nomor 123 Tahun 2020 Tentang petunjuk teknis DAK fisik. Hadir dalam acara tersebut berapaan unsur Dinas UPTD terkait lingkup Daerah Kabupaten Lombok Utara, selasa 2/2/2022.

Dalam sambutan Sekertaris Bappeda Gatot Sugihartono. ST., menyampaikan adanya pengurangan anggaran di tahun 2022.

“Dimana anggaran tahun 2022 ini begitu jauh menurun dari tahun tahun sebelumnya , ditahun sebelumnya kita pernah mendapat sampai dengan 1,2 triliun sedangkan pada tahun 2022 ini kita mendapatkan APBD  sekitar 800 miliar jadi ada pengurangan sekitar 400 miliar”. Ungkapnya

Evaluasi pelaksanaan DAK bertujuan memastikan kesesuaian antara realisasi dana dan capaian keluran (output ) kegiatan setiap bidang DAK fisik, sesuai dengan dokumen  dan spesifikasi teknis yang diterapkan, dan tren pencapaian, dampak dan manfaat pelaksanaan kegiatan, hingga mengidentifikasi permasalahan dan tindak lanjutnya.

“Ada hal wajib yang kita laporkan mengenai output fisik yang kita laksanakan dan apa manfaat yang kita lakukan (outcome)” ujarnya.

Kegiatan berjalan khidmat dengan menerapkan protokol kesehatan dilanjutkan dengan diskusi diakhiri dengan penjelasan mengenai aplikasi Krisna terbaru. (@ng)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © Lombokhijaunews | Newsphere by AF themes.