IKLAN

April 20, 2024

LOMBOK HIJAU NEWS

Independen Kritis dan Edukatif

Keping Syurga Yang Terserak di Lombok Utara

5 min read

KLU, Lombokhijaunews.com-Kabupaten Lombok Utara menyimpan begitu banyak potensi alam kelas dunia yang siap memanjakan wisatawan untuk diexplore lebih jauh, lebih dalam dan lebih sensasional. Berikut 5 surga tersembunyi yang ada di Bumi Tioq Tata Tunaq :

1. Teres Genit
Teres Genit merupakan landscape alam berupa hamparan sawah terasering yang berada di kaki Gunung Rinjani, tepatnya di Kecamatan Bayan Kab. Lombok Utara. Belum banyak wisatawan yang mengexplore hamparan terasering ini lebih jauh, meskipun pemandangan yang disuguhkan tak kalah indah dengan terasering lainnya. Saat kalian jalan-jalan ke Bayan Lombok Utara, coba deh main juga ke sini untuk memandang hijaunya teres genit dengan keanggunan Gunung Rinjani sebagai backgroundnya.

2. Air Terjun Penimbungan
Terletak di perbatasan antara Lombok Utara dan Lombok Timur, Air Terjun Penimbungan memiliki sumber air langsung dari Gunung Rinjani. Air terjun ini merupakan batas alami dua kabupaten tersebut. Sisi sebelah timur adalah Desa Sajang Lombok Timur, sementara sisi sebelah barat adalah Desa Sambik Elen Lombok Utara. Berada di jalur pendakian Gunung Rinjani, membuat air terjun ini bagaikan kepingan surga yang tersembunyi. Hal tersebut karena untuk mencapai Air Terjun Penimbungan diperlukan usaha ekstra dengan trekking kurang lebih 4 jam. Woww the real hidden gems banget ya.

3. Bukit Batu Bolong, Pantai Nipah
Pantai Nipah yang dikenal sebagai destinasi wisata pantai dan kulinernya ternyata memiliki spot lain yang jarang dikunjungi wisatawan. Sebuah bukit karang/atol dengan keunikan lubang ditengahnya, dengan struktur batuan unik hasil proses geologi menjadi daya tarik utamanya. Untuk mencapai spot ini, kalian harus menyewa kapal nelayan lokal yang ada di Pantai Nipah dengan harga sekitar Rp. 25.000,-/Orang. Namun perlu digaris bawahi, jika cuaca dan ombak kurang bersahabat sebaiknya ditunda dulu ya untuk mengunjungi surga tersembunyi ini. Safety is the priority yaa.

4. Danau Segara Anak Rinjani
Keanggunan Gunung Rinjani memang sudah diakui oleh dunia. Danau segara anak yang merupakan hasil proses alam Gunung Rinjani ratusan tahun lalu menyimpan keasrian dan kealamian vegetasi disekitarnya. Udara pagi di Danau Segara Anak merupakan momen yang sangat syahdu dan damai. Akses ke Danau Segara Anak yang harus mendaki Gunung Rinjani kemudian turun ke lokasi danau, membuat danau ini bak kolam surga yang tak semua orang bisa kunjungi. Benar-benar kepingan surga tersembunyi Kabupaten Lombok Utara.

5. Air Terjun Tiu Bombong
Satu lagi air terjun yang memiliki keindahan mempesona dan akses yang cukup menguras tenaga. Air Terjun Tiu Bombong namanya, air terjun ini terletak di Pendua, Kayangan, Lombok Utara. Baru-baru ini beberapa traveler mulai melirik dan mengexplore air terjun ini karena dimusim inilah air terjun Tiu Bombong sedang bagus-bagusnya. Musim hujan membuat aliran air di Tiu Bombong begitu besar dan menghasilkan kabut air dengan dua aliran kembar yang jatuh. Suasana sekitar yang tenang, suara deburan air dan kicauan burung liar serta lokasinya yang jauh dari hiruk pikuk pemukiman benar-benar bagaikan surga yang tersembunyi di Lombok Utara.(ang)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © Lombokhijaunews | Newsphere by AF themes.